Wednesday, January 19, 2011

Dimakan Bakteri, Titanic Hancurdi 2030

INILAH.COM, New York -
Bangkai kapal Titanic yang
tenggelam seabad lalu akibat
menabrak gunung es akan
hancur selamanya. Menurut
ilmuwan, bangkai itu akan
habis dimakan bakteri.
Bakteri bernama Halmonas
Titanicae memakan 50 ribu ton
besi Titanic sejak bangkai kapal
itu terbelah dua dan tenggelam
2,5 mil (4.023 meter) ke dasar
laut. Ahli meneliti bakteri yang
pertama dibawa pada 1991 itu
dan memperkirakan kapal itu akan
menghilang pada 2030.
Temuan menyatakan bangkai
kapal dimakan bakteri itu
diungkap Dr Henrietta Mann dan
Bhavleen Kaur dari Dalhousie
University di Halifax, Nova Scotia,
Kanada, bersama tim peneliti
University of Sevilla, Spanyol.
Mann memperkirakan usia Titanic
tinggal 15-20 tahun lagi. “Bakteri
itu senang sekali memakan besi,”
tambahnya. Menurutnya, alam
sangat cerdik dan semuanya akan
kembali padanya. “Alam
membuatnya, dan alam
memintanya kembali, ” ujarnya.
Seperti dikutip NYPost, kepala
Irish Titanic Historical Society Ed
Coghlan mengatakan, riset ini ‘di
dukung pernyataan penyelam
yang telah menyelam dan melihat
langsung bangkai itu ’. [vin]

No comments:

Lorjuk Madura: Kerang Kecil dengan Cita Rasa Besar

Di tengah keanekaragaman kuliner Indonesia, Lorjuk menonjol sebagai hidangan laut khas Madura yang memiliki cita rasa unik dan tekstur yang ...