Friday, November 26, 2010

Apa isi kandungan dari krim anti penuaan?

detikcom - Jakarta, Bagi
sebagian perempuan mungkin
sudah akrab dengan
penggunaan krim anti
penuaan. Tapi beberapa
diantaranya mungkin tidak
tahu apa saja kandungan
dari krim yang digunakan. Ini
dia kandungan utama dari
krim anti penuaan.
Kandungan atau bahan yang
terdapat di dalam krim anti
penuaan berguna untuk
memudarkan kulit di wajah
dan membuat kulit terlihat
lebih muda. Diantara sekian
banyak kandungan, bahan
terpentingnya adalah
antioksidan seperti vitamin E
dan vitamin C, vitamin A
serta asam glikolat.
Vitamin E
Vitamin E diketahui mampu
menyembuhkan luka terbakar
karena sinar matahari,
radang dan kerusakan
lainnya yang terjadi di kulit.
Vitamin ini juga dapat
melindungi kulit dari radikal
bebas yang menyerang sel-sel
serta meningkatkan
efektivitas antioksidan
lainnya seperti vitamin C.
Kandungan yang paling sering
tercantum di label produk
adalah tokoferol.
Vitamin C
Kandungan yang tak kalah
pentingnya adalah vitamin C,
karena dapat membantu
pembentukan kolagen baru,
menghaluskan kulit,
menghentikan atau
memudarkan kerusakan
akibat sinar matahari seperti
bintik-bintik cokelat,
sehingga kulit terlihat lebih
muda.
Kandungan yang tertulis di
label produk biasanya asam
L-askorbat, tapi ia memiliki
masa penggunaan yang
terbatas yaitu hanya selama 6
bulan saja. Karenanya para
ahli menyarankan untuk
menjaga krim agar benar-
benar tertutup rapat,
sehingga efektivitas vitamin
ini tidak berkurang ketika
terkena udara.
Vitamin A
Vitamin A biasanya disebut
sebagai retinol, merupakan
agen pengelupasan yang
dapat memicu peroduksi
kolagen sehingga kulit
menjadi halus dan lebih
kencang. Namun biasanya
akan membuat kulit lebih
sensitif terhadap sinar
ultraviolet (biasanya
digunakan untuk krim
malam), dan penggunaannya
harus hati-hati karena
kadang dapat menyebabkan
iritasi.
Asam glikolat
Komponen yang satu ini biasa
disebut dengan 'bahan super'.
Karena bahan ini dapat
berfungsi sebagai:
Menghilangkan lapisan atas
kulit mati dan merangsang
pertumbuhan sel baru
Peptida yang membantu
produksi kolagen
Idebenone yaitu antioksidan
yang dapat melawan radikal
bebas secara agresif
Niacinamida yang merupakan
turunan dari bitamin B3 dan
berfungsi membantu
menghasilkan sel-sel kulit
baru, mengurangi peradangan
serta memudarkan titik-titik
penuaan
Tabir surya yang akan
menghambat sinar ultraviolet
berbahaya.
"Saat ini banyak serum dan
krim anti penuaan yang telah
dikembangkan untuk bisa
mencapai kondisi tersebut
melalui kulit," ujar Dr Yosua
Zeichner, direktur penelitian
kosmetik dan klinik di
departemen dermatologi
Mount Sinai Medical Center,
seperti dikutip dari
AOLHealth, Jumat
(26/11/2010).

No comments:

Kekuatan Hijau Lidah Buaya: Rahasia Kesehatan Alami

Dalam pelukan alam tersembunyi rahasia kesehatan yang telah lama dihargai sejak zaman kuno, lidah buaya atau Aloe vera, tanaman serbaguna ya...