ads
Selasa, 30 Juli 2013
Pantai Tanjung Karang
Seperti namanya pantai ini sarat
dengan terumbu karang. Tanjung
Karang berada di teluk Palu, yang
masuk kedalam wilayah Kota
Donggala. Pantai Tanjung Karang
menjadi obyak wisata favorit bagi
warga Palu.
Tanjung Karang berjarak sekitar 40
kilo meter dari pusat Kota Palu,
dengan adanya jalan Trans Sulawesi
yang beraspal mulus akan
memudahkan para wisatawan untuk
menuju kawasan. Tanjung Karang
yang sangat indah di nikmati pada
malam hari sebab lampu penerang
aneka warna dari kejauhan
berkelap-kelip, selain sinar
Mercusuar yang dibangun oleh
Departemen Perhubungan di sudut
tanjung ini.
Pantai Tanjung Karang tidak cocok
untuk area surfing karena pantai
Tanjung Karang memiliki ombak
yang tenang dan bersahabat serta
berpasir putih.
Bagi pecinta diving
dan snorkeling kawasan ini sangat
cocok karena airnya yang sangat
jernih dan Tanjung karang dikenal
kaya akan terumbu karang. Selain
itu wisatawan dapat menikmati
pemandangan terbuka di Teluk Palu
dan Selat Makassar dengan
kesibukan kapal yang keluar masuk
Pelabuhan Pantoloan serta perahu
nelayan di teluk Palu.
Rute di Tanjung Karang juga
melibatkan atol di pusat laut,
kawasan pantai yang berhadapan
langsung dengan perairan Selat
Makassar dengan jarak sekitar 11
kilometer. Pulau Karang tersebut
akan muncul di tengah laut sekitar
pukul 16.00 yang bertahan hingga
beberapa jam.
Bila tidak membawa peralatan
snookeling, kamu dapat
menyewanya dengan tarif Rp
10.000. kamu bisa menikmati
terumbu karang yang hanya
berjarak sekitar satu kilo meter
dari bibir pantai.
Di sini juga menyediakan scuba
diving atau perahu yang dirancang
khusus untuk melihat keindahan
terumbu karang dengan tarif Rp.
50.000 per rombongan. Dengan
rute perahu meliputi Anchor Reef,
Natural Reef, Green Wall, Irmis
Block, Alex Point dan Rocky Point
yang berjarak 500 meter.
Terdapat pula gugusan terumbu
karang yang terbentuk dari
reruntuhan kerangka kapal perang
di kedalaman 40 meter yang
terletak sekitar 2 kilometer arah
selatan Tanjung Karang ke arah
Pelabuhan Donggala.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Cara Aktivasi Windows 10 Permanen GRATIS (100% Work)
Cara Aktivasi Windows 10 Permanen GRATIS (100% Work) Windows 10 merupakan sistem operasi keluaran Microsoft yang saat ini paling banyak di...
-
Apa itu Adsterra? Adsterra adalah jaringan iklan global yang menawarkan solusi monetisasi untuk pemilik website, aplikasi, dan penerbit kont...
-
Color blindness, also known as color vision deficiency, is a condition where a person has difficulty distinguishing between certain colors. ...
-
Seiring bertambahnya usia, banyak orang mulai mengalami perubahan pada penglihatan mereka, terutama kesulitan untuk melihat benda-benda yang...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar